Breaking

Post Top Ad

Your Ad Spot

10 January 2019

Juru Parkir: Dibutuhkan atau Tidak?

Baca Juga




Juru parkir atau tukang parkir, siapa yang tidak tahu profesi satu ini? Tugasnya mengatur kendaraan yang hendak parkir, bisa jadi di pinggir jalan depan pertokoan atau tempat ramai lainnya. Kehadiran juru parkir ini menimbulkan kontroversi, ada yang merasa terbantu, namun tidak sedikit pula yang dibuat jengkel dengan ulah para juru parkir ini.

Maka dari itu, banyak pertokoan besar yang memilih parkir menggunakan tiket elektrik agar kendaraan lebih aman. Akan tetapi sebagian orang juga lebih memilih harga yang relatif murah walaupun banyak juru parkir yang nakal karena tidak menaati peraturan yang sudah ada. Mereka menarik tarif semaunya sendri yang sering membuat pengemudi jengkel.

Terkadang juru parkir seperti hantu yang tiba-tiba datang. Kejadian ini sering muncul pada saat Anda sedang sulit mencari tempat dan memikirkan kendaraan. Juru parkir ini tidak tampak batang hidungnya. Namun pada saat Anda hendak pergi, tiba-tiba saja terdengar bunyi pluit dan "Si Abang" datang sambil tersenyum.

Tidak hanya itu saja, juru parkir ini banyak yang melanggar peraturan lalu lintas. Seperti di pingir jalan yang sudah dipasang rambu-rambu dilarang parkir tetapi juru parkir ini nekat membuka lahan parkir untuk mengais rezeki mereka. Anehnya banyak pengemudi, yang sengaja atau tidak, tetap memakirkan kendaraan mereka di tempat yang ditunjukkan juru parkir tersebut meski berisiko ditilang dan mengakibatkan kemacetan yang panjang.

Penghasilan juru parkir ternyata lebih besar dibandingkan Pegawai Negeri Sipil (PNS). Anda pasti tercengang jika tahu berapa pendapatan juru parkir di kota besar. Sehari mereka bisa mendapatkan Rp200.000 hingga Rp300.000. Jika dijumlahkan, dalam sebulan, mereka bisa mendapatkan Rp6 juta hingga Rp7 juta ke atas. Jadi, siapa yang tidak ingin menjadi juru parkir? Apalagi juru parkir tidak memiliki syarat yang khusus.

Juru parkir nakal tidak memedulikan keselamatan kendaraan Anda, contohnya kehilangan helm atau barang yang berada di kendaraan Anda. Jarang ada juru parkir ilegal yang peduli dengan keselamatan kendaraan Anda.  Untuk itu, sebagai pengemudi yang cerdas, lebih baik  menaati peraturan yang telah dibuat agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada kendaraan Anda.

Parkir memang menjadi salah satu masalah yang dihadapi masyarakat di perkotaan. Meski begitu, tidak dipungkiri bahwa banyak jasa tukang parkir bagi kita. Pemerintah telah menetapkan daerah-daerah parkir ilegal agar tidak menggangu jalan lainnya. Namun, mungkin karena kebutuhan tetap saja ada juru parkir yang menawarkan tempat parkir ilegal di area-area yang sebetulnya sudah dilarang.


Alifia Suci Ananda
Politeknik Negeri Jakarta


Sumber gambar: trimenhukumbloganda.blogspot.com

Post Top Ad

Your Ad Spot

Halaman